Aku baru saja selesai membaca Ways To Live Forever(Sally Nicholls). Semula aku membeli novel ini karena tertarik pada covernya, seorang anak laki-laki bersama kucing rebahan diatas rumput musim gugur. It's Nice..
Menceritakan tentang seorang anak laki-laki yang menderita leukimia akut. Tidak seperti kebanyakan, yang menceritakan seorang penderita leukimia pasti lemah, tak sanggup berbuat apa-apa dan tidak punya semangat. Novel seakan memberi inspirasi, bahwa harusnya seseorang tak boleh putus asa dalam menjalani kehidupan. Di sini diceritakan bahwa sang tokoh utama adalah seorang anak yang selalu ingin tahu tentang apapun. Walaupun dia sakit, bukan berarti dia harus selalu berada di tempat tidur dan minum obat ini-itu. Dia juga bisa kok, melakukan hal-hal normal layaknya orang sehat. Ataupun hal-hal aneh layaknya orang gila.
Ways To Live Forever atau Cara untuk Hidup Selamanya.
Sam, membuat jurnal tentang kehidupan dan penyakitnya. Dia membuat daftar apa saja yang ingin ia lakukan. Dan hanya satu yang tidak terpenuhi. Walaupun hanya ada dalam sebuah novel, tapi ini bisa jadi sebuah semangat bagi pembacanya. Seorang penderita leukimia saja dapat berjuang untuk memenuhi semua keinginannya, kenapa kita yang sehat tidak mampu melakukan hal itu. Berharap dapat seperti Sam. Walaupun aku sudah tau akhir ceritanya (aku selalu membaca akhir novel terlebih dahulu, untuk memastikan novel itu seru). Tapi, saat aku membaca semua bagian-bagian, aku merasa agak sedih. Apalagi saat Sam(Tokoh Utama) kehilangan Felix(sahabatnya), saat terjadi pertengkaran-pertengakaran kecil antara Sam dan ibunya, dan saat ayah Sam malah menunjukan kasih sayangnya di hari-hari menjelang kepergian Sam.
Di sini aku berpikir, aku nggak mau kehilangan sahabatku. Aku nggak mau ngerasa sendiri. Yaa.. memang sih.. aku sering merasa sendiri juga, walaupun dekat mereka, tapi nggak sesendiri saat mereka nggak ada. Aku juga berpikir, selama ini aku sering bertengkar dengan ibuku hanya karena hal-hal yang sepele. Yaaa.. aku menyadari benar kalau ia melakukan hal itu karena sayang sekali padaku. Tapi, aku sudah dewasa kan! Jadi apa salahnya memberi sedikit saja kepercayaan buatku ibu..!! Love u Mom.. Tentang ayah, selama ini aku malah lebih dekat dengan ayahku. Mungkin karena, lebih mudah diajak bicara dan gampang dimintain duit.. hhe.. Kadang malah kalau aku sedang diomelin ibuku, dia membelaku dan akhirnya malah mereka yang bertengkar..dan aku.. lebih baik masuk kamar.
Ways To Live Forever..
Cara untuk hidup selamanya, merupakan hal yang paling diinginkan setiap orang. Caranya mudah, cukup hanya dengan membuat orang mengingatmu.
Buatlah orang mengingatmu, karena semangat yang kau miliki, bukan karena kelemahanmu.
Buatlah orang mengingatmu, karena prestasimu, bukan kebodohanmu.
Buatlah orang mengingatmu, karena keramahanmu, bukan karena kesombonganmu.
Buatlah orang mengingatmu, karena keceriaanmu, bukan kesedihan-kesedihan yang kau miliki.
Buatlah orang mengingatmu, karena begitulah adanya dirimu.
Keep fighting.. Make your life more colorful.